Ibadah Kunci Tahun, Umat KINGMI Klasis Yatamo Sambut 2026 dengan Refleksi Iman

1 week ago 20

Paniai, 1 Januari 2025 – Umat Gereja Kemah Injil (KINGMI) di Tanah Papua, khususnya Klasis Yatamo, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, menyambut pergantian tahun 2025 menuju 1 Januari 2026 dengan penuh sukacita dan kekhusyukan melalui Ibadah Kunci Tahun Baru.

Ibadah yang menjadi tradisi tahunan ini digelar bersama denominasi gereja lainnya di Kabupaten Paniai sebagai bentuk ucapan syukur atas penyertaan Tuhan sepanjang tahun serta momentum refleksi iman memasuki tahun yang baru.

Kali ini, Ibadah Kunci Tahun Baru umat KINGMI Klasis Yatamo berlangsung di Gedung Gereja Zaitun Dimiya, wilayah Yatamo–Deiyai Miyo, Kabupaten Paniai. Ibadah dilaksanakan sejak Rabu malam, 31 Desember 2025 pukul 18.00 WIT hingga Kamis pagi, 1 Januari 2026 pukul 06.00 WIT.

Ibadah dipandu oleh Evangelista Gideon Mote, S.Pd, dengan khotbah disampaikan oleh Ketua Klasis KINGMI Koordinator Paniai Klasis Yatamo, Pdt. Ben Tatogo, S.Th. Dalam khotbahnya, Pdt. Ben mengajak seluruh jemaat untuk memasuki tahun 2026 dengan iman yang kuat dan kehidupan yang berkenan kepada Tuhan.

Mengusung tema dan subtema “Melalui Ibadah Kunci Tahun Baru Mengecek Bukti Kemenangan Iman”, Pdt. Ben menegaskan bahwa pergantian tahun bukan sekadar perubahan waktu, melainkan kesempatan untuk mengevaluasi kehidupan rohani dan memperbaharui komitmen iman dalam mengikut Tuhan.

Ketua Panitia, Abraham Tekege, S.Pd, menjelaskan bahwa bulan Desember merupakan bulan yang sangat berharga bagi seluruh ciptaan Tuhan.

“Bukan hanya manusia, tetapi rumput, pohon, binatang, dan segala ciptaan Tuhan turut merayakan bulan Desember,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan rasa syukur atas seluruh rangkaian kegiatan Natal dan Tahun Baru yang telah berjalan dengan baik dan lancar, mulai dari pembukaan kegiatan Natal di tingkat klasis hingga puncak ibadah kunci tahun.

“Sisa dana kegiatan sebesar Rp5 juta dan ditambah bantuan Pemda Rp10 juta, sehingga total saldo Rp15 juta. Ini menjadi alasan bagi kita untuk bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh umat atas doa dan kerja sama,” tuturnya.

Ketua Klasis Yatamo, Pdt. Ben Tatogo, S.Th, turut mengapresiasi panitia dan seluruh jemaat atas partisipasi dan pengorbanan yang telah diberikan demi suksesnya kegiatan tersebut.

“Semua kita adalah orang yang setia, dan kebahagiaan adalah milik kita untuk mewujudkan visi dan misi Allah,” katanya.

Mewakili Pemerintah Kabupaten Paniai, Kepala Distrik Deiyai Miyo, Ayub Pigai, menyampaikan apresiasi atas kegiatan rohani tersebut. Ia juga mengimbau masyarakat agar tetap menaati aturan dan menjauhi perilaku yang bertentangan dengan nilai moral dan iman.

Ibadah berlangsung dengan penuh kekhusyukan, diwarnai pujian, penyembahan, doa syafaat, serta perenungan firman Tuhan. Jemaat tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian ibadah hingga pagi hari sebagai bentuk penyerahan diri dan pengharapan kepada Tuhan di tahun yang baru.

Melalui Ibadah Kunci Tahun Baru ini, umat KINGMI Klasis Yatamo berharap tahun 2026 menjadi tahun yang penuh berkat, damai, dan kemenangan iman bagi gereja, keluarga, serta seluruh masyarakat di Kabupaten Paniai dan sekitarnya.

[Nabire.Net]

Read Entire Article
Kepri | Aceh | Nabire | |