Techdaily.id – vivo resmi membuka program preview untuk sistem operasi terbarunya, OriginOS 6. Program ini ditujukan bagi pengguna vivo X200 Pro dan iQOO 13 di India, yang memungkinkan mereka mencoba lebih dulu berbagai fitur baru sebelum peluncuran resmi.
Langkah ini menunjukkan keseriusan vivo dalam menghadirkan pengalaman Android yang lebih mulus dan inovatif. OriginOS 6 tidak hanya membawa pembaruan dari sisi tampilan antarmuka, tetapi juga memperkuat kemampuan kustomisasi serta AI agar pengalaman pengguna menjadi lebih personal dan efisien.
Fokus pada pengalaman lebih halus dan personal
Dengan OriginOS 6, vivo menjanjikan peningkatan signifikan dalam hal kelancaran sistem. Antarmuka yang diperbarui dirancang lebih intuitif, responsif, dan enak dipandang. Selain itu, pengguna juga diberi keleluasaan lebih dalam mengatur tampilan sesuai kebutuhan, mulai dari tema, widget, hingga pengaturan layar yang lebih fleksibel.
Teknologi AI yang ditanamkan pun semakin ditingkatkan. Bukan hanya sekadar fitur tambahan, AI di OriginOS 6 akan menjadi pusat dari pengalaman baru. Misalnya, sistem dapat menyesuaikan rekomendasi aplikasi, mengoptimalkan performa sesuai pola penggunaan, hingga membantu dalam mengelola daya agar baterai lebih efisien.
Baca Juga: vivo V60 Lite Segera Hadir di Indonesia, Tawarkan Desain Baru yang Premium
Cara ikut program preview OriginOS 6
Program preview ini sudah dibuka sejak 29 September. Namun, jumlah slot pendaftaran terbatas sehingga hanya sebagian pengguna vivo X200 Pro dan iQOO 13 yang bisa mencobanya lebih dulu.
Untuk mendaftar, pengguna hanya perlu melakukan langkah-langkah sederhana:
- Masuk ke Settings > System Update
- Tekan ikon tiga titik di kanan atas
- Pilih Version Trial > Closed Beta Sign-Up > View Details
- Isi formulir pendaftaran yang tersedia
Setelah itu, tim vivo akan melakukan review, dan pengguna yang terpilih akan mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai akses awal.
Namun, ada catatan penting yang harus diperhatikan. Bagi pengguna vivo X200 Pro, perangkat harus sudah berada di versi sistem 15.0.14.1 atau lebih tinggi. Sementara untuk iQOO 13, syaratnya adalah versi sistem 15.0.13.9 atau di atasnya.
Program preview ini bukan sekadar memberikan kesempatan bagi pengguna untuk mencoba lebih dulu, tapi juga menjadi sarana penting bagi vivo untuk mengumpulkan feedback. Masukan dari pengguna akan digunakan untuk menyempurnakan OriginOS 6 sebelum akhirnya dirilis ke publik secara luas.
Dengan cara ini, vivo bisa memastikan sistem operasi barunya hadir dengan performa lebih stabil, minim bug, dan benar-benar sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Selain meluncurkan program ini, vivo juga menegaskan kembali visi besarnya sebagai perusahaan teknologi global. Dengan jaringan R&D di berbagai kota besar di Tiongkok seperti Shenzhen, Nanjing, hingga Shanghai, vivo terus mengembangkan teknologi mutakhir mulai dari 5G, kecerdasan buatan, desain industri, hingga fotografi.
Saat ini, vivo telah menjangkau lebih dari 60 negara dan wilayah dengan lebih dari 500 juta pengguna aktif. Dukungan jaringan manufaktur dengan kapasitas produksi hampir 200 juta smartphone per tahun juga menjadi pondasi kuat bagi ekspansi globalnya.
Hadirnya OriginOS 6 menandai langkah vivo dalam meningkatkan pengalaman Android ke level yang lebih tinggi. Lewat kombinasi desain antarmuka baru, kustomisasi mendalam, dan integrasi AI yang lebih cerdas, vivo berusaha menghadirkan sistem operasi yang bukan hanya mulus, tapi juga benar-benar adaptif dengan kebutuhan pengguna.
Bagi pemilik vivo X200 Pro dan iQOO 13, kesempatan mengikuti program priview ini tentu menjadi pengalaman menarik untuk lebih dulu merasakan generasi terbaru dari sistem operasi vivo.