Demi Hadirkan AI di iPhone Tiongkok, Apple Bekerja Sama dengan Alibaba

4 weeks ago 29
Update Buletin Live Malam Viral

SELULAR.ID – Apple menggandeng Alibaba sebagai salah satu perusahaan yang digadang bisa menghadirkan teknologi AI dalam ponsel iPhone di Tiongkok. Absennya AI Apple Intelligence di Negeri Tirai Bambu, membuat penjualan iPhone terbaru di Tiongkok merosot tajam hingga 11 persen.

Bahkan, Apple yang sebelumnya menguasai 24 persen pangsa pasar Tiongkok, kini turun ke angka 15 persen, bersaing ketat dengan Xiaomi dan Oppo yang merupakan produk lokal mereka. Apple berharap kerja sama dengan Alibaba bisa membantu mereka merebut kembali pangsa pasar di Tiongkok.

Lihat Juga:

Ketua Alibaba, Joseph Tsai, membenarkan kabar bahwa Apple menggandeng perusahaannya. Hal itu ia kemukakan dalam acara World Government Summit di Dubai, Kamis 13 Februari 2025 waktu setempat. Tsai mengaku kerja sama tersebut adalah peluang emas bagi Alibaba.

“Kami sudah berbicara dengan beberapa perusahaan di Tiongkok. Pada akhirnya, Apple memilih bekerja sama dengan kami. Mereka ingin menggunakan teknologi AI kami untuk memperkuat produk mereka. Kami merasa sangat terhormat bisa bermitra dengan perusahaan sebesar Apple,” ujar Tsai mengutip TechCrunch.

Baca juga: Bukan DeepSeek, Apple Pilih Alibaba untuk Fitur AI di Tiongkok

Sebelum menggandeng Alibaba, Apple sempat menjalin kerja sama dengan Baidu untuk membawa AI ke perangkatnya. Namun, proyek tersebut mengalami hambatan karena teknologi AI Baidu sulit disesuaikan dengan ekosistem Apple.

Selain Baidu, Apple juga dikabarkan sempat mendekati ByteDance dan DeepSeek sebelum akhirnya memutuskan untuk bekerja sama dengan Alibaba. Kerja sama dengan Alibaba, akan membuat Apple diuntungkan secara regulasi.

Baik Apple maupun Alibaba dikabarkan telah mengajukan dokumen terkait, kepada otoritas setempat agar kerja sama ini bisa berjalan lancar. Apple berharap kehadiran Apple Intelligence bisa memicu lonjakan besar dalam penjualan iPhone di Tiongkok.

Simak berita menarik lainnya dari Selular.id di Google News

Read Entire Article
Kepri | Aceh | Nabire | |