Ulang Tahun ke-50 Microsoft, Bill Gates Bagikan Kode Sumber Altair BASIC

6 days ago 13
Situs Info Hot Malam Cermat Non Stop

Selular.ID – Microsoft memasuki usia 50 tahun pada Jumat, 4 April 2025. Salah satu pendirinya, Bill Gates, merayakan momen bersejarah ini dengan cara yang unik. Gates merilis kode sumber asli Altair BASIC, yang merupakan kode perangkat lunak pertama yang dikembangkan oleh perusahaan tersebut.

Pada tahun 1975, Gates dan Paul Gardner Allen mendirikan Microsoft dengan keyakinan bahwa suatu hari, orang akan memiliki komputer pribadinya di meja rumahnya. Usai lima dekade, Microsoft membuktikan hal tersebut. Gates menyebut, Steve Ballmer dan Satya Nadella, serta karyawan Microsoft, sangat berperan penting.

Dalam hari jadi setengah abad Microsoft, Gates juga meluncurkan buku biografi pertamanya yang berjudul ‘Source Code: My Beginnings’. Buku tersebut adalah salah satu dari tiga yang direncanakan akan diterbitkan. Sebelumnya, sudah ada buku pengantar soal pandangan Gates dari buku autobiografi Paul Allen, ‘Idea Man: A Memoir by the Cofounder of Microsoft’. Hingga akhirnya, kini Gates menulis perspektifnya sendiri soal masa awal yang menentukan berdirinya Microsoft.

“Rasanya seperti baru kemarin ketika saya dan Paul duduk di laboratorium komputer Harvard, membungkuk di depan PDP-10 sambil menulis kode yang nantinya menjadi produk pertama kami,” ujar Gates, mengutip Winfuture.

Baca juga: Microsoft Copilot for Gaming, Bukan Game Cheater

Gates masih menganggap kode Altair BASIC sebagai kode paling baik, di tengah gempuran kecerdasan buatan (AI). Kode sumber yang dirilis itu, terdiri dari dari 157 halaman dalam format PDF dan ditulis dalam bahasa pemrograman Intel 8080-Assembler.

Dengan membagikan kode ini, Gates memberikan kesempatan bagi para penggemar teknologi untuk melihat sendiri bagaimana awal mula industri PC dan cikal bakal Microsoft. Selain itu, terdapat disassembly beranotasi dari Altair BASIC 3.2 yang dapat diakses melalui repositori GitHub.

Bagi Wallpaper Gratis

Microsoft juga membagikan wallpaper gratis untuk memperingati ‘Golden Jubilee’ mereka. Empat desain berbeda tersebut menunjukkan ciri khas Microsoft dalam awal mula membangun perusahaan.

Baca juga: OpenAI Suntikkan Dana $11,9 Miliar ke CoreWeave, Ini Sikap Microsoft

Mahjong dan Soliter adalah dua gim klasik Microsoft yang paling dikenang dalam sejarah komputer awal. Latar bunga tulip dan desain Windows Classic juga sangat kuat menampilkan memori Windows 3.1 dan Windows 95. Semua dirancang untuk kilas balik keseruan menggunakan komputer di era 90an.

5 Produk Ikonik Microsoft

Microsoft sendiri didirikan pada 4 April 1975 di Albuquerque, New Mexico, oleh Paul Allen dan Bill Gates, dan kini telah berkembang menjadi salah satu perusahaan perangkat lunak terbesar di dunia.

Selain gim klasik, ada 5 warisan paling ikonik dari Microsoft, mengutip Beebom. Mereka yakni, Microsoft Word (1983), MS Paint (1985), Internet Explorer (1995), Skype (Acquired in 2011), dan terbaru Microsoft Teams (2017).

Ikuti informasi menarik lainnya dari Selular.id di Google News

Read Entire Article
Kepri | Aceh | Nabire | |