Techdaily.id – vivo kembali menghadirkan dua varian terbaru di lini V50 mereka, yaitu vivo V50 Lite 4G dan vivo V50 Lite 5G. Kedua ponsel ini membawa desain yang mirip namun mengusung spesifikasi dan fitur yang berbeda, terutama dari sisi chipset dan konfigurasi kamera belakang.
Keunggulan vivo V50 Lite
vivo V50 Lite 4G hadir sebagai perangkat yang cukup menarik di kelas menengah. Smartphone ini dibekali dengan prosesor dari Qualcomm, serta baterai besar yang mendukung pengisian daya cepat.
Layar AMOLED yang Luas dan Responsif
vivo V50 Lite 4G mengusung layar AMOLED berukuran 6,77 inci dengan resolusi FHD+ (1080 x 2392 piksel). Layar ini juga mendukung refresh rate 120Hz yang membuat pengalaman scrolling maupun bermain game jadi lebih mulus.
Performa Andalan dengan Snapdragon 685
Performa smartphone ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 685, yang cukup andal untuk berbagai aktivitas harian, mulai dari browsing hingga gaming ringan. Konfigurasinya dilengkapi dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal sebesar 256GB.
Kamera Selfie Besar dan Daya Tahan Baterai Lama
Pada sektor kamera, vivo V50 Lite 4G membawa kamera utama 50MP di bagian belakang, yang ditemani oleh sebuah kamera 2MP yang bersifat dekoratif. Sementara itu, kamera depan memiliki resolusi 32MP, cocok buat kamu yang gemar selfie. Tak hanya itu, daya tahan baterai menjadi salah satu keunggulannya, dengan kapasitas 6.500mAh yang mendukung pengisian daya cepat 90W.
Fitur Tambahan dan Sistem Operasi
Perangkat menggunakan OS di atas Android 15 dengan antarmuka FuntouchOS 15. Selain itu, vivo V50 Lite 4G juga mengantongi sertifikasi IP65, yang berarti tahan terhadap debu dan percikan air.
Baca Juga: vivo V50 Resmi Tersedia di Seluruh Indonesia, Berapa Harganya?

Keunggulan vivo V50 Lite 5G
vivo V50 Lite 5G hadir sebagai penerus dari vivo V40 Lite 5G di pasar global. Smartphone ini menawarkan performa yang lebih baik dengan dukungan jaringan 5G, serta beberapa peningkatan lainnya dibandingkan versi 4G.
Desain Ramping dan Warna Elegan
Desain vivo V50 Lite 5G tetap ramping dengan ketebalan hanya 7,79 mm. Tersedia dalam beberapa pilihan warna seperti Phantom Black, Titanium Gold, Silk Green, dan Phantasy Purple. Desainnya simpel namun tetap memberikan kesan premium.
Layar OLED Cerah dengan Refresh Rate Tinggi
Layar vivo V50 Lite 5G menggunakan panel 2.5D pOLED berukuran 6,77 inci dengan resolusi FHD+. Layar ini juga mendukung refresh rate 120Hz dan kecerahan puncak hingga 1800 nits, sehingga nyaman digunakan di luar ruangan. Rasio screen-to-body mencapai 94,2%, membuat tampilan visual lebih luas.
Performa Tangguh dengan Dimensity 6300
Berbeda dari versi 4G, vivo V50 Lite 5G ditenagai oleh MediaTek Dimensity 6300. Chipset ini dipadukan dengan RAM LPDDR4X dan penyimpanan internal UFS 2.2, yang memberikan performa lebih cepat dan efisien untuk multitasking maupun game online.
Kamera dengan Sensor Sony dan Fitur AI
Di bagian belakang, vivo V50 Lite 5G dibekali dengan kamera utama 50MP menggunakan sensor Sony IMX 882 dengan aperture f/1.79. Selain itu, terdapat kamera ultrawide 8MP f/2.2, lengkap dengan lampu AURA Light. Kamera depannya sama seperti varian 4G, yakni 32MP dengan aperture f/2.45. Perangkat ini juga mendukung berbagai fitur AI seperti AI Erase 2.0, AI Photo Enhance, dan AI SuperLink.
Baterai BlueVolt Besar dengan Pengisian Cepat
vivo V50 Lite 5G membawa baterai BlueVolt berkapasitas 6.500mAh yang didukung teknologi 90W FlashCharge. Pengisian daya diklaim mampu mencapai 50% hanya dalam waktu 23 menit, sementara hingga penuh hanya butuh sekitar 52,5 menit. Selain itu, ada fitur reverse wired charging 6W untuk mengisi daya perangkat lain.
Fitur Tambahan dan Sertifikasi Ketahanan
Fitur lainnya termasuk dual stereo speaker dengan mode volume hingga 400%, sertifikasi MIL-STD-810H untuk ketahanan, dan rating IP65 untuk perlindungan dari debu dan air. Sistem operasi yang digunakan adalah FuntouchOS 15 berbasis Android 15, sama seperti varian 4G.
vivo V50 Lite 4G dan 5G menawarkan dua pilihan berbeda sesuai kebutuhan pengguna. Jika kamu lebih membutuhkan perangkat yang hemat daya dengan koneksi 4G, maka varian 4G bisa jadi pilihan tepat. Namun, buat kamu yang ingin merasakan kecepatan jaringan 5G dan kamera lebih fleksibel, vivo V50 Lite 5G membawa peningkatan yang signifikan.
Keduanya sama-sama menawarkan desain elegan, layar berkualitas, baterai besar, serta fitur-fitur AI yang menunjang aktivitas sehari-hari.
vivo V50 Lite dipastikan akan hadir di pasar Indonesia mulai 17 April 2025. Ponsel ini akan tersedia dalam dua varian, yaitu versi 5G dan 4G, dengan tiga pilihan warna menarik: All Gold, So Purple, dan Just Black.