Selular.ID – Telkomsel memprediksi peningkatan trafik data hingga 13 % dibandingkan hari biasa, atau 16% saat Ramadan dan Idul Fitri (RAFI) tahun lalu.
Indra Mardiatna, Direktur Network Telkomsel mengatakan, prediksi lonjakan ini cukup signifikan, sehingga pihaknya telah menyiapkan sejumlah langkah antisipasi
“Di momen Ramadan dan Idul Fitri 2025, Telkomsel kembali memastikan bahwa jaringan Telkomsel siap menemani momen spesial pelanggan, ragam upaya seperti memastikan kesiapan jaringan, menentukan titik keramaian menggunakan AI, serta ragam promo produk dan CSR dijalankan,”ujar Indra di sela-sela uji jaringan di Jakarta, (11/03/25).
Sebagai bagian dari persiapan, Telkomsel telah mengidentifikasi 476 Point of Interest (POI) atau titik-titik yang diprediksi mengalami lonjakan trafik tertinggi. Pengidentifikasian titik-titik itu ditentukan menggunakan metodologi kecerdasan artifisial (AI).
Titik-titik tersebut tersebar di sejumlah lokasi, meliputi 320 titik di area spasial seperti pusat keramaian, 54 titik di area transportasi, 45 titik di area residensial, 35 titik di jalur mudik, dan 22 titik di area tempat ibadah.
Telkomsel juga telah menggunakan solusi otomatis berbasis AI sejak awal 2023.
Dengan teknologi itu, jaringan mampu menyesuaikan diri secara otomatis tanpa intervensi manusia.
Sementara sebelumnya, penyesuaian jaringan dilakukan secara manual. Dengan kata lain, otomatisasi telah membuat proses tersebut menjadi lebih efisien.
Pada momen Ramadan kali ini, Telkomsel juga makin mematangkan kehadiran layanan 5G mereka. Menurut Indra, pihaknya telah memperluas cakupan 5G mereka secara masif di Jabotabek.
“Jadi, jaringan 5G di Jabotabek saat ini ada sekitar 1.400 BTS 5G. Dan, itu tersebar dari Bandara Soekarno Hatta sampai Central District, kemudian juga di Tangerang, Tangerang Selatan, Bekasi, hingga Kota Bogor,” terang Indra.
Telkomsel meyakini pentingnya jaringan 5G dalam mengakselerasi kemajuan Indonesia, termasuk dalam menjadikan Ramadan dan Idulfitri sebagai momen terbaik bagi semua orang, setiap rumah, dan kegiatan bisnis.
Dengan pencapaian tersebut, Telkomsel kini mengoperasikan total lebih dari 2.200 BTS 5G di 56 kota/kabupaten se-Indonesia, dan berencana untuk terus melakukan ekspansi Hyper 5G terdepan dan terluasnya, baik di Jabotabek maupun wilayah utama lainnya, secara bertahap, terarah, dan terukur, serta dengan mempertimbangkan kesiapan ekosistem 5G, guna mendukung percepatan transformasi digital di Indonesia.
Baca Juga:Telkomsel Pertahankan Jadi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia
“Ke depannya, kami akan juga bangun (5G) di kota lain seperti Surabaya, Medan, Makassar, Batam, dan kota-kota besar lainnya di Indonesia, tunggu saja dan yang pasti dalam waktu dekat” tutur Indra