Bisa Cek Tagihan, WA Call sampai Test Ping, MyRepublic Luncurkan Aplikasi MyRep

1 week ago 14
Portal Buletin Live Siang Jitu Terbaru

Jakarta, Selular.ID – Memasuki satu dekade perjalanannya di industri internet Indonesia, MyRepublic senantiasa menghadirkan layanan yang unggul, inovatif, dan relevan dengan kebutuhan pelanggan masa kini.

Terus tumbuh dan berkembang secara signifikan, saat ini MyRepublic telah berhasil menjangkau lebih dari 1,1 juta pelanggan aktif, dan telah menempati posisi sebagai salah satu penyedia layanan internet (ISP) terbesar di Indonesia berdasarkan jumlah pelanggan.

Oleh karena itu, memberikan kemudahan dan kenyamanan pelanggan menjadi prioritas utama dalam setiap inovasi yang dihadirkan.

Salah satu inovasi utama yang diluncurkan dalam momentum ini adalah aplikasi terbaru MyRepublic Indonesia yaitu “MyRep”, sebuah layanan nilai tambah (value added service) yang dirancang untuk memberikan kenyamanan, kemudahan, dan kontrol penuh kepada pelanggan atas layanan internet mereka.

Peluncuran aplikasi ini dilakukan bersamaan pada event Media Gathering yang dilakukan pada 15 April 2025 bersama rekan-rekan media, dan turut dihadiri oleh Board of Directors MyRepublic Indonesia, serta partner strategis Jaringan PRIMA.

“Peluncuran aplikasi MyRep menjadi simbol nyata dari semangat Xcellence Decade yang kami usung tahun ini. Kami ingin memastikan setiap pelanggan mendapatkan pengalaman terbaik, mulai dari kemudahan akses hingga solusi mandiri yang cepat dan efisien,” ujar Iman Syahrizal, Chief Sales & Marketing Officer MyRepublic Indonesia.

Baca Juga: MyRepublic Sapa Banda Aceh Seiring Perluasan Jaringan ke 12 Area Baru

Fitur Unggulan Aplikasi MyRep

Aplikasi MyRep hadir dengan berbagai fitur inovatif yang dirancang untuk memberikan kemudahan dan kendali penuh kepada pelanggan dalam mengelola layanan mereka secara mandiri.

Melalui aplikasi ini, pelanggan dapat dengan mudah melakukan pembayaran tagihan menggunakan berbagai metode digital yang cepat dan aman, sehingga seluruh proses transaksi dapat dilakukan tanpa harus keluar rumah.

Untuk kebutuhan layanan purna jual, pelanggan kini bisa langsung terhubung dengan tim customer service MyRepCare melalui fitur solutif seperti WhatsApp Call dan Web Call, yaitu layanan panggilan berbasis internet tanpa biaya atau gratis, yang dapat diakses kapan saja dan di mana saja.

Guna memastikan kualitas koneksi tetap optimal, MyRep juga dilengkapi dengan fitur Speed Test dan Test Ping yang memungkinkan pengguna untuk mengecek kecepatan dan kestabilan jaringan secara real-time.

Selain itu, pelanggan dapat melakukan pengecekan status layanan, apakah sedang online maupun offline, langsung dari aplikasi untuk memastikan koneksi tetap dalam kondisi prima.

Dan ketika terjadi gangguan koneksi, pelanggan bisa langsung melakukan pengelolaan perangkat secara mandiri, seperti melakukan Restart Modem hanya dengan satu sentuhan, tanpa perlu menunggu bantuan teknisi.

Dengan fitur-fitur ini, pelanggan tak hanya bisa menyelesaikan masalah secara mandiri, tetapi juga menikmati layanan tanpa gangguan dalam aktivitas harian seperti streaming, bekerja dari rumah, dan gaming.

Baca Juga: MyRepublic Gaet Telkom Infrastruktur Indonesia untuk Layanan FTTH

Kemudahan Layanan Pembayaran

Sebagai bentuk komitmen dalam meningkatkan kenyamanan pelanggan, MyRepublic Indonesia terus menjalin kerja sama baik dengan Jaringan PRIMA sebagai mitra payment gateway.

Melalui kolaborasi ini, pelanggan dapat menikmati proses pembayaran tagihan yang lebih praktis dan fleksibel melalui berbagai kanal populer, seperti Virtual Account BCA, Mandiri, Tokopedia, Blibli, hingga Bank Syariah Indonesia.

Unduh aplikasi MyRep sekarang juga di Google Play Store dan Apple App Store, cukup cari dengan kata kunci: MyRep atau MyRepublic Indonesia. Atur koneksi internet, bayar tagihan, dan akses layanan—koneksi dalam satu aplikasi.

Baca Juga: MyRepublic Capai 1 Juta Pelanggan: Merayakan Dekade Inovasi dan Transformasi Digital

Read Entire Article
Kepri | Aceh | Nabire | |